Dr Laode Muhammad Syarif

Dr Laode Muhammad Syarif.

Dr Laode Muhammad Syarif.

Dr Laode Muhammad Syarif adalah seorang pengacara lingkungan hidup yang sedang menjabat sebagai Komisaris Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Indonesia hingga bulan Desember 2019. Beliau pernah bekerja dengan Mahkamah Agung Indonesia sebagai spesialis etika, membantu merancang undang-undang perlindungan dan manajemen lingkungan yang baru, dan bekerja menuju reformasi terhadap lembaga-lembaga seperti kepolisian dan kantor kejaksaan.

Dr Syarif mengatakan bahwa salah satu pencapaian terpenting dalam hidupnya adalah menyelesaikan PhD-nya di University of Sydney.

‘Dengan menyelesaikan pendidikan saya, saya menerima banyak peluang untuk memperluas cakrawala saya, karena saya dapat membangun banyak jaringan di Australia dan Indonesia. Itu juga memungkinkan saya untuk terlibat dalam perancangan beberapa undang-undang seperti undang-undang perlindungan dan manajemen lingkungan. Saya dapat memulai dan bekerja menuju reformasi lembaga penegakan hukum seperti kepolisian, kantor kejaksaan, dan yang paling penting di Mahkamah Agung. Saya juga bisa menjadi instruktur utama Kode Etik Hakim di Mahkamah Agung.’

Dr Syarif mengatakan, ‘Saya telah lama bekerja untuk membantu KPK, bahkan sebelum saya menjadi Komisaris. Dan tentu saja mengajar, yang merupakan kegemaran utama saya - saya diizinkan untuk mengajar di tempat-tempat yang jauh seperti Vanuatu, Tiongkok - tempat-tempat yang tidak pernah saya bayangkan akan saya kunjungi sebelum saya menyelesaikan studi saya.’

social media