Australia-Indonesia Institute

aii-slide.jpg

Australia-Indonesia Institute didirikan oleh Pemerintah Australia pada 1989 untuk membina hubungan antara Australia dan Indonesia dengan meningkatkan kesadaran budaya dan saling pengertian, serta mempromosikan kerja sama dan pertukaran.

Lembaga ini memberikan putaran hibah tahunan yang biasanya mendukung antara 10 hingga 15 proyek di sejumlah bidang prioritas termasuk seni dan budaya, ilmu pengetahuan dan teknologi, serta inovasi.

AII juga mendukung sejumlah program yang sedang berjalan:

  • Program Pertukaran Pemuda Australia-Indonesia, yang mendukung anak muda dari Australia dan Indonesia untuk berpartisipasi dalam pertukaran kegiatan budaya, penempatan kerja profesional dan tinggal di rumah bersama keluarga setempat

  • Program Pertukaran Muslim, yang menumbuhkan pemahaman yang lebih besar tentang Islam di Indonesia dan multikultural di Australia dengan mendukung 10 pemimpin muda Muslim Indonesia mengunjungi Australia untuk bertemu dengan tokoh masyarakat Australia dan pemimpin Muslim; dan bagi lima orang Australia untuk mengunjungi Indonesia untuk bertemu dengan sejumlah tokoh masyarakat yang sepadan.

  • Program BRIDGE Australia-Indonesia, yang menggunakan teknologi untuk membangun hubungan antara guru dan siswa Australia dan Indonesia

  • Elizabeth O’Neill Journalism Award, yang menumbuhkan pemahaman yang lebih besar tentang Australia dan Indonesia melalui liputan media yang akurat dan terinformasi. Program ini mendukung satu wartawan Indonesia dan satu Australia untuk melakukan pertukaran dua minggu untuk bertemu dengan perwakilan pemerintah, bisnis, masyarakat, dan media

  • Senior Visitors Editor Program, yang memfasilitasi kontak antara editor media senior dari Australia dan Indonesia, dan mendorong para editor untuk memperluas pengetahuan dan pelaporan analitis masing-masing negara. Program ini akan membawa lima editor Indonesia ke Australia pada awal Februari 2020 untuk pertemuan dengan perwakilan pemerintah, bisnis, masyarakat, dan media.

Ketua Australia-Indonesia Institute adalah Associate Professor Greg Fealy dari Department of Political and Social Change Australian National University - seorang spesialis politik Indonesia, sejarah politik Islam, demokratisasi, dan Islam. Para anggota lain berasal dari sektor seni, bisnis, pendidikan, media dan medis dan mencerminkan kedalaman dan luasnya keterlibatan Australia dengan Indonesia.

social media