Kedutaan Besar dan Konsulat Jendral

Kedutaan Besar dan Konsulat JEndral

the-new-australian-embassy-in-jakarta_25854592151_o.jpg
 
 

Konsul Jenderal Australia pertama untuk Indonesia secara resmi ditunjuk pada 1946, dan Konsulat Jenderal di Jakarta ditingkatkan menjadi status Kedutaan pada tahun 1950, dan HE John Hood ditunjuk sebagai Duta Besar.

Kantor Kedutaan pertama yang dibangun khusus dengan fungsi sebagai sebuah kedutaan dibuka di Menteng, di Jalan MH Thamrin, pada 1967, selama 26 tahun, sampai dipindahkan ke Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, pada 1993.

Gedung kedutaan yang sekarang dipergunakan secara resmi dibuka pada 21 Maret 2016, oleh Menteri Luar Negeri Hon Julie Bishop MP. Kompleks kedutaan mencakup lebih dari 50.000 meter persegi dan merupakan yang terbesar yang pernah dibangun oleh Pemerintah Australia.

Australia juga membuka Konsulat Jenderal di Bali (1981), Makassar (2016), dan Surabaya (2017), yang mencerminkan kedalaman hubungan antara Australia dan Indonesia.